Sejarah

Ngak Banyak yang Tahu, Inilah Lokasi Titik '0' (Nol) Kilometer Kabupaten Purwakarta. Di mana Coba?

Ngak Banyak yang Tahu, Inilah Lokasi Titik '0' (Nol) Kilometer Kabupaten Purwakarta. Di mana Coba?

Hai Kamu Urang Purwakarta Terbaik!

Jika selama ini mangbro dan tehsist hanya tahu jarak antara Purwakarta Jakarta adalah sekitar 114 Km, tapi pernahkah bertanya dari manakah awal perhitungan jarak tersebut?

Ternyata perhitungan jarak Purwakarta dengan kota-kota lainnya bermula dari titik '0' (nol) kilometer Purwakarta. Nah, ada yang tahu heunteu dimanakah lokasi titik '0' (nol) kilometer Purwakarta?

Titik '0' (nol) kilometer Purwakarta ini terletak di Jalan RE. Martadinata (Jalan Tengah) dekat dengan perempatan antara kawasan Pemda Purwakarta (alun-alun) dan Situ Buled atau Taman Sri Baduga Maharaja Purwakarta.

Titik '0' (nol) kilometer ini menjadi titik mula pengukuran jarak antara Purwakarta dengan kota-kota lainnya loh.

Meskipun hanya berbentuk tugu kecil biasa dan bahkan sudah berlumut, tapi ternyata titik '0' kilometer ini memiliki sejarah, hal ini dikarenakan biasanya keberadaan titik '0' kilometer ini sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda. Bahkan di beberapa kota lain di Indonesia, tugu titik '0' (nol) ini menjadi lokasi yang iconic.

Nah, sudah tahu kan sekarang titik '0' (nol) kilometer Purwakarta lokasinya dimana? Semoga bisa sedikit menambah pengetahuan mangbro dan tehsist tentang kampung halaman kita tersyahdu nan istimewa, Purwakarta!

Yuk Semangat!

Proud to be Urang Purwakarta!

Baca Juga

Tentang

Urang Purwakarta adalah Platform anak muda yang memuat seputar informasi Purwakarta.

Instagram

Keranjang
Keranjangmu Kosong Nih!
Yuk! bantu isi keranjang biar saya senang :)