Hai Kamu Urang Purwakarta Terbaik!
Upacara peringatan HUT RI ke- 78 di Kabupaten Purwakarta berlangsung di Taman Pasanggrahan Padjadjaran, Kamis 17 Agustus 2023. Dipimpin oleh Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika.
Bupati Purwakarta Ambu Anne menyampaikan sederet penghargaan atau prestasi yang telah berhasil diraih selama kepeminpinannya.
Ratusan penghargaan yang diterima tersebut menjadi bukti bahwa Purwakarta telah mengalami banyak perubahan ke arah yang lebih baik di berbagai bidang.
“Alhamdulillah kita meraih 237 penghargaan, terdiri dari 137 penghargaan tingkat provinsi, 90 penghargaan tingkat nasional dan 10 penghargaan tingkat internasional. Ini menjadi bukti adanya perubahan di berbagai bidang yang dilihat, dinilai oleh lembaga independen, pemerintahan, swasta, institusi nasional dan internasional sehingga diberi apresiasi,” ujar Anne.
Ambu Anne juga mengungkapkan bahwa prestasi yang diraih bersama jajarannya itu, menggambarkan bagaimana ia san jajaran Pemkab Purwakarta terus berikhtiar agar tercipta sistem tata kelola pemerintahan dan pelayanan masyarakat yang maksimal.
Ia juga mengajak seluruh lapisan masyarakat Purwakarta untuk tetap saling bekerjasama, bersinergi berinovasi dan saling bergandengan tangan dengan penuh semangat untuk terus membangun Purwakarta. “Kita harus yakin bahwa semua rencana akan terlaksana dengan berhasil dan sukses melalui kerjasama yang baik,” ujarnya.
Menurutnya, kerjasama yang baik juga ditentukan oleh langkah koordinasi dan komunikasi yang efektif dan efisien di semua lapisan. Peran aktif dari semua pihak juga sangat menentukan keberhasilan pembangunan di Kabupaten Purwakarta, sehingga Purwakarta menjadi daerah yang terdepan di wilayah Jawa Barat.
Yuk Semangat!
Proud to be Urang Purwakarta