Hai Kamu Urang Purwakarta Terbaik!
Berdasarkan Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) Badan Pemeriksa Keuangan Republik Indonesia (BPK RI) laporan keungan Kab. Purwakarta tahun anggaran 2022 dinilai Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). Dengan demikian Kabupaten Purwakarta sudah mendapatkan opini WTP delapan kali berturut-turut.
Hal tersebut dipastikan usai agenda Penyerahan Laporan Hasil Pemeriksaan Atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah se-Provinsi Jawa Barat Tahun Anggaran 2022 di Auditorium Kantor BPK Perwakilan Provinsi Jawa Barat di Bandung, Jumat 12 Mei 2023 lalu.
Raihan opini WTP ini menunjukan bahwa laporan keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Purwakarta Tahun Anggaran 2022 telah disusun berdasarkan Standar Akuntansi Pemerintah (SAP).
Bupati Purwakarta Ambu Anne Ratna Mustika menyampaikam apresiasi kepada Kepala BPK-RI Perwakilan Provinsi Jawa Barat beserta seluruh Tim Pemeriksa yang telah memberikan kepercayaan kepada Kabupaten Purwakarta dengan memberikan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas audit laporan keuangan Pemerintah Daerah tahun anggaran 2022, serta atas kerjasama yang telah terbina dengan baik selama ini dan untuk masa yang akan datang.
Well, gimana pendapat Mangbro & Tehsist. Tentunya bangga dong laporan keuangan kampung halamanya ternyata dinilai baik oleh BPK RI?
Yuk Semangat!
Proud to be Urang Purwakarta